PELATIHAN DAN PENERAPAN FLIPHTML5 DENGAN PUSTAKA DIGITAL SMA NEGERI 7 PEKANBARU

Perpustakaan digital secara ekonomis lebih menguntungkan dibandingkan perpustakaan tradisional. Hal ini dikarenakan dengan adanya perpustakaan digital mampu berbagi koleksi buku perpustakaan dan mempermudah pencarian informasi buku yang dibutuhkan serta mampu memudahkan pelayanan dalam proses peminjaman dan pengembalian buku serta pembuatan laporan bulanan. Tetapi ada juga hal terpenting yaitu bagaimana anggota pustaka atau masyarakat bisa langsung membaca buku tanpa harus meminjam, sehingga membuat lebih efisiensi waktu dan tempat karena anggota tidak perlu khawatir akan keterlambatan dalam pengembalian buku.

Dengan pelatihan aplikasi ini akan memberikan banyak kemudahan bagi staf pustaka. Disamping itu juga membuat pustaka digital tersistem sehingga tidak ada lagi kehilangan atau kesalahan dalam penyimpanan atau keterlambatan dalam pengembalian buku yang dipinjam secara fisik. Hal tersebut diharapkan dapat membantu kegiatan di SMA Negeri 7 Pekanbaru.

Pustakawan perpustakaan dapat selalu memonitor tentang ketersediaan buku dan daftar buku baru. Dengan adanya perpustakaan digital, petugas perpustakaan tidak lagi mengalami kesulitan dan dapat menyajikan laporan yang akurat kepada kepala perpustkaan dan kepala sekolah. Perpustakaan digital juga memudahkan bagi siswa dan guru dalam mencari buku-buku yang tersedia dapat dapat mengakses perpustkaan digital secara online dimanapun dan kapanpun. Proses pencarian buku dapat dilakukan dengan cepat, bebas, leluasa dan nyaman. Dengan pustaka digital siswa dan masyarakat bisa langsung membaca buku, majalah artikel secara langsung tanpa harus meminjam buku. Pustawakan diberikan juga pelatihan menggunakan fliphtml dan gdrive. Penggunaan fliphtm dan gdrive sangat membantu sekolah untuk menyimpan ebook yang jumlah nya ribuan sehingga ini akan menghembat media penyimpanan sekolah yang terbatas.

You may also like...